REVITALISASI AKHLAK MELALUI KEGIATAN PESANTREN KILAT DI SMAN 5 KARIMUN: BAHASA INDONESIA

REVITALISASI AKHLAK MELALUI KEGIATAN PESANTREN KILAT DI SMAN 5 KARIMUN

BAHASA INDONESIA

Authors

  • Ahmad Yani Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Mumtaz Karimun
  • Muhammad Vriyatna Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Mumtaz Karimun
  • Sumarno Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Mumtaz Karimun
  • Zulaekah Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Mumtaz Karimun

Keywords:

Revitalisasi, Akhlak, Pesantren Kilat

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dalam rangka mengisi kegiatan pada bulan Ramadhan. Kegiatan yang dilakukan berupa pesantren kilat yang dilaksanakan di SMAN 5 Kabupaten Karimun Kepulauan Riau. Pesantren kilat ini dilaksanakan dengan tujuan untuk  menumbuhkan kesadaran dan motivasi siswa untuk menuntut ilmu agama dan bisa mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga siswa akan bisa berkembang menjadi pribadi kokoh imannya dan luhur akhlaknya. Kegiatan pesantren kilat ini diadakan oleh pihak SMAN 5 Karimun berkolaborasi dengan tim PKM STIT Mumtaz Karimun. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah metode ceramah, demonstrasi dan diskusi. Dalam pelaksanaan, kegiatan dilakukan selama dua hari dengan menyajikan materi oleh dosen STIT Mumtaz sebagai narasumber. Materi yang disampaikan berhubungan dengan Adab, akhlak, dan ibadah sesuai syari’at Islam. Peserta pesantren kilat sangat bersemangat dalam mengikuti kegiatan dengan banyaknya peserta yang aktif bertanya kepada narasumber terkait hal-hal yang belum dipahami. Pada kegiatan pesantren kilat ini para peserta banyak mendapatkan pengetahuan serta wawasan pemahaman tentang syari’at Islam.

References

Abidin Ibnu Rush. 1998. Pemikiran Al-Ghazali Tentang Pendidikan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Desmista. 2013. Psikologi Perkembangan Cet. 8. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Edin Mujahidin. 2005. Pesantren Kilat: Alternatif Pendidikan Agama Luar Sekolah. Jakarta: Pustaka Al-Kautsar.
Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia.
Maidar G. Arsjad dan Mukti U.S. 1991. Pembinaan Kemampuan Berbicara Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga
Miftahur Rohman dan Hairudin,”Konsep Tujuan Pendidikan Islam Perspektif Nilai-Nilai Sosial Kultural”, Jurnal Al-Tadzkiyyah: Jurnal Pendidikan Islam Edisi Vol 9, No. 1 2018. Hlm 22
Muhibbin Syah. 2005. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada
Umar Tirtarahardja dan Sulo S.L. La. 2005. Pengantar Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
Tutuk Ningsih, Peran Pendidikan Islam dalam Membentuk Karakter Siswa di Era Revolusi Industri 4.0 pada Madrsah Tsanawiyah Negeri 1 Banyumas, Jurnal Insania, Vol. 24, No 2, Juli-Desember 2019. Hlm 221

Downloads

Published

2022-08-18

How to Cite

Yani, A. Y., Vriyatna, M. V., Marno, S., & Zulaekah, Z. (2022). REVITALISASI AKHLAK MELALUI KEGIATAN PESANTREN KILAT DI SMAN 5 KARIMUN: BAHASA INDONESIA. JURNAL AL MUHARRIK KARIMUN, 2(2), 62–65. Retrieved from https://e-journal.stitmumtaz.ac.id/index.php/almuharrik/article/view/76
Loading...